Oliver Bearman Targetkan Juara Dunia F1

Bagikan

Oliver Bearman mengungkapkan rencananya untuk masa depan. Dia mengatakan jika dia ingin menjadi Juara Dunia F1.

Oliver Bearman Targetkan Juara Dunia F1
Oliver Bearman akan mengemudikan mobil Haas di GP Azerbaijan akhir pekan ini.

 

Merupakan Tujuan Utama

Bearman saat ini menjadi pembalap cadangan untuk Haas dan Ferrari. Bearman bisa membalap di GP Azerbaijan pada akhir pekan ini karena penalti yang diterima Kevin Magnussen. Setiap pembalap diharuskan mempunyai poin penalti dibawah 12 dalam kurun satu tahun terakhir. Magnussen melebihi batas tersebut pada GP Italia akhir pekan lalu, sehingga diberikan hukuman absen satu balapan. Bearman pun dipilih untuk menggantikannya.

Dalam wawancaranya hari kemarin, Bearman mengungkapkan jika dia berharap bisa menjadi Juara Dunia. “Saya berharap suatu hari saya akan berjuang untuk menjadi Juara Dunia. Itu adalah tujuan utama saya di F1,” ujar Bearman. “Saya masih muda dan karir saya masih panjang di F1. Untuk saat ini saya hanya ingin bersenang-senang dahulu dan belajar sebanyak mungkin.”

Bearman sendiri sudah pernah membalap di F1 pada musim ini. Pada GP Arab Saudi di bulan Maret lalu, dia juga menggantikan seorang pembalap. Dia menggantikan Carlos Sainz yang mengalami radang usus buntu.

Di balapan tersebut, Bearman memecahkan rekor dengan menjadi pembalap Inggris Raya termuda yang membalap di F1. Usianya yang saat itu hanya 18 tahun dan 304 hari membuatnya jadi pembalap ketiga termuda yang pernah membalap di F1. Hanya Lance Stroll (18 tahun dan 147 hari) dan Max Verstappen (17 tahun dan 165 hari) yang membalap di F1 dengan usia yang lebih muda darinya.

Berharap Bisa Melakukannya dengan Ferrari

Meskipun dia sendiri tidak mempermasalahkan Juara Dunia untuk tim mana, dia memiliki permintaan khusus. Dia berharap dia bisa mencapai hal tersebut dengan Ferrari. Apalagi, Bearman merupakan produk akademi Ferrari. “Mereka sangat percaya pada saya. Saya berharap saya bisa membawa gelar Juara Dunia Pembalap kembali ke Ferrari,” ujar Bearman.

Oliver Bearman Targetkan Juara Dunia F1
Lewis Hamilton, idola Oliver Bearman, akan bergabung ke Ferrari pada musim 2025.

 

Dia juga menyoroti perpindahan Lewis Hamilton, yang merupakan salah satu idolanya di F1, ke Ferrari. “Saya sangat senang melihat Lewis bergabung dengan Ferrari. Semoga kombinasi ini sukses. Saya mendoakan yang terbaik untuknya. Siapa tahu, beberapa tahun lagi, saya akan menemaninya memakai seragam merah Ferrari,” pungkas Bearman.

Simak informasi olahraga terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.